
Pemberian Bantuan Dana Beasiswa (BDBS) oleh Dharmayukti Karini Cabang Tebing Tinggi

Tebing Tinggi, 18 Juli 2025 – Dharmayukti Karini Cabang Tebing Tinggi kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung dunia pendidikan dengan menyelenggarakan kegiatan Pemberian Bantuan Dana Beasiswa (BDBS) kepada putra-putri aparatur peradilan. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Sidang Cakra Pengadilan Negeri Tebing Tinggi dengan suasana penuh kekeluargaan dan semangat kebersamaan.
Acara ini dihadiri langsung oleh Ketua Dharmayukti Karini Cabang Tebing Tinggi, Ibu Lusi Emi Hajar Widianto, S.H., M.H., yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa program BDBS merupakan salah satu bentuk nyata kepedulian Dharmayukti Karini terhadap keberlangsungan pendidikan anak-anak keluarga besar peradilan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pelindung Dharmayukti Karini Cabang Tebing Tinggi, Bapak Hajar Widianto, S.H., M.H., yang juga menjabat sebagai Ketua Pengadilan Negeri Tebing Tinggi. Dalam sambutannya, beliau memberikan apresiasi atas terselenggaranya program ini serta mengharapkan agar bantuan yang diberikan dapat memotivasi anak-anak untuk terus berprestasi dan menjadi generasi penerus bangsa yang membanggakan.
Selain itu, acara juga dihadiri oleh para Hakim, Panitera, Sekretaris, serta seluruh anggota Dharmayukti Karini Cabang Tebing Tinggi yang turut memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini. Prosesi penyerahan bantuan berlangsung dengan lancar dan tertib, dilanjutkan dengan sesi foto bersama dan ramah tamah.
Kegiatan ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang pemberian bantuan pendidikan, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antar anggota Dharmayukti Karini serta seluruh keluarga besar Pengadilan Negeri Tebing Tinggi.
Foto-foto